Bappeda Laksanakan Rakor Penyusunan Kamus Usulan dan Persiapan Musrenbang RKPD 2023 dengan Camat Se-Aceh Besar

Kota Jantho, (Selasa, 21/12/2021) – Dengan akan berakhirnya penyelenggaraan pembangunan tahun 2021 dan dimulainya pelaksanaan pembangunan tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Aceh Besar melalui Bappeda melaksanakan rapat koordinasi untuk persiapan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) RKPD tahun 2023 di tingkat kecamatan. Acara ini dilaksanakan di Kota Jantho dan dihadiri oleh Sekda. Aceh Besar, Para Asisten, Staf Ahli Bupati dan beberapa Kepala OPD terkait serta seluruh Camat, Kasi. PMG dan Para Pendamping Desa (PLD) di wilayah Kabupaten Aceh Besar.

Bupati Aceh Besar yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Drs. Sulaimi, M.Si menghimbau agar setiap perangkat daerah untuk lebih berperan aktif dalam rangka merencanakan pembangunan daerah dan mengharapkan Aceh Besar memperoleh Anugerah AMI Award di tahun yang akan datang. “APBK Aceh Besar yang tersedia saat ini sangat terbatas, harap setiap OPD dapat mengoptimalkan perencanaan pembangunan daerah yang baik dan efisien” Ujarnya.

Pun demikian, Kepala Bappeda Aceh Besar Rahmawati, S.Pd menyampaikan bahwa Kegiatan musrenbang tingkat kecamatan akan dilaksanakan pada Bulan Februari Tahun 2022. Kepada Camat agar dapat memfasilitasi dan memvalidasi dengan baik dalam menjaring usulan-usulan dari masyarakat agar penyelenggaraan pemerintahan lebih optimal dan tepat sasaran sesuai dengan kamus usulan yang telah di sepakati oleh seluruh OPD dalam lingkup Pemerintahan Kabupaten Aceh Besar. Semua usulan juga harus sesuai dengan dengan kewenangan tingkat kabupaten, dan bukan usulan dari tingkat desa/gampong.

Check Also

Bappeda Lakukan Pertemuan Awal Persiapan Musrenbang RKPD Aceh Besar Tahun 2025

Kota Jantho (Selasa, 09/01/2024) – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) merupakan agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Aceh …

Tinggalkan Balasan